Parfum sejak lama telah menjadi bagian dari kehidupan manusia. Baik wanita maupun pria menjadikan parfum sebagai pelengkap penampilan di setiap acara formal ataupun non formal. Negara dari Eropa menjadi produsen parfum ternama dengan kualitas yang tiada tanding. Maka wajar jika wanginya bisa bertahan lama bahkan berjam-jam. Nah, agar tidak penasaran mari simak ulasan mengenai rekomendasi jual parfum original Eropa berikut ini.
Dolce & Gabbana
Parfum original Eropa yang sangat populer dan menjadi pilihan banyak orang pertama adalah Dolce & Gabbana. Suatu perusahaan asal Italia yang sebelumnya memproduksi arloji hingga pakaian ini kemudian juga memproduksi parfum berkelas dengan nama yang sama. Dolce & Gabbana Light Blue Italian Zest menjadi salah satu jenis parfum yang diproduksi. Parfum ini dikemas dalam botol kaca dengan tutup warna kuning sehingga menimbulkan kesan yang mewah. Setidaknya ada 3 fase aroma yang muncul ketika menggunakannya. Harga parfum ini lumayan mahal sekitar Rp 869.000.
Byredo
Byredo merupakan parfum yang diproduksi oleh perusahaan Asal Swedia di bawah naungan Ben Gorham. Ia memang dikenal sebagai orang yang sangat memberi perhatian penuh pada parfum. Byredo Flowerhead merupakan jenis parfum original yang dijual oleh Gorham dengan wangi bunga yang sangat segar. Parfum yang termasuk kategori eau de perfume ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 3.200.000.
Dior
Siapa yang tak kenal brand Eropa yang satu ini. Dior telah memproduksi berbagai produk berkualitas dunia salah satunya adalah parfum dengan merk yang sama. Setidaknya ada 130 jenis parfum di awal produksinya. Salah satu parfum yang diproduksi khusus pria ini adalah Christian Dioe Cologne Royale EDP. Parfum yang dikemas dalam ukuran 125 ml ini memiliki aroma kombinasi yang sangat segar. Masuk dalam kategori eau de perfume menjadikan parfum ini bisa bertahan hingga 12 jam. Harga jual parfum original Eropa dari Dior ini dibanderol sekitar Rp 6.545.000.
Givenchy
Perusahaan Givenchy merupakan suatu perusahaan yang berasal dari Perancis dan telah sukses memoridyjsi beragam parfum dengan perpaduan yang sangat unik. Salah satu parfum produksinya adalah Givenchy Pour Homme Blue Label Men Edt. Parfum ini dirancang khusus untuk menghasikan aroma bergamia dan anggur di saat awal pemakaian. Kemudian muncul aorma lavender, pepper, dan kapulaga di tengah serta di fase akhir muncul aroma akar wangi dan kayu cedar sangat enak harum. Harga parfum ini sekitar Rp 575.000.
Jo Malone London
Inggris juga tak mau kalah memproduksi parfum original berkelas dunia. Perusahaan Jo Malone telah lama berdiri dan merk ini sangat populer baik di Inggris bahkan di Amerika sekalipun. Jo Malone English Pear dan Freesia adalah salah satu dari parfum yang diproduksi Jo Malone. Parfum yang masuk kategori eau de cologne ini sangat cocok digunakan oleh pria maupun wanita. Parfum dengan aroma buah pir dan bunga freesia ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 2.250.000.
Itulah beberapa deretan perusahaan yang jual parfum original Eropa berkelas dunia. Meski harganya relatif fantastis namun, wanginya bisa bertahan sangat lama. Untuk lebih memudahkan Anda yang ingin membeli parfum Eropa Anda bisa membelinya di JD.ID. di JD.ID parfum yang dijual original non KW dengan harga yang bersaing. Selain original, Anda pun bisa berkesempatan mendapat gratis ongkir ke seluruh wilayah Indonesia tanpa ada minimal pembelian. Secara tidak langsung membuat Anda bisa hemat meski belanja dalam jumlah yang sangat banyak. Ingin aroma tubuhmu terbalut dengan parfum berkelas dunia? Jangan lupa belinya di JD.ID.