Dulu, Tiktok lebih dikenal di kalangan remaja. Mereka menggunakannya untuk membuat video lipsync atau dance cover. Lama-kelamaan Tiktok mulai merambah ke segala usia. Kontennya pun nggak sebatas lipsync lagi, melainkan tutorial memasak, review film, pekerjaan, jalan-jalan, arsitektur, fashion, hingga promosi produk. Tiktok berhasil menjadi platform bagi mereka yang ingin menyalurkan hobi atau mengembangkan usaha melalui video berdurasi 15 detik sampai 3 menit.
Apa Itu FYP?
Di Tiktok, kita mengenal istilah FYP atau For Your Page. FYP adalah rekomendasi video yang muncul di beranda meskipun kita tidak mengikuti akun tersebut. FYP didukung oleh algoritma dan aktivitas yang sering kita lakukan di aplikasi. Jika sering menonton tutorial memasak, maka FYP yang sering muncul adalah video memasak. Jika kita menyukai konten jalan-jalan, video travelling akan lewat di FYP kita.
Gimana Cara FYP di Tiktok?
Siapa sih yang nggak kepingin kontennya viral, punya banyak likes dan komentar? Pasti kamu juga ingin konten yang kamu buat muncul di FYP dan mendapat exposure dari pengguna lain. Followers akunmu juga bakal bertambah seiring berjalannya waktu. Hal ini bisa menjadi ladang bisnis bagi yang ingin memulai karir sebagai influencer di Tiktok. Wah menarik! Kalau begitu, intip 7 rahasia agar video kamu FYP di Tiktok:
1. Manfaatkan lagu (audio) yang viral
Kenapa ya Tiktok begitu populer? Dilansir dari howtogeek.com, kepopuleran Tiktok juga didukung oleh lagu yang sering didengarkan banyak orang. Misalnya, lagu It’s Only Me milik Kaleb J yang dibuat versi remix dan menarik perhatian warga Tiktok untuk berjoget. Saat kita mengunggah lagu (audio) di Tiktok, pengguna lain bisa memakai audio yang sama di konten mereka. Kamu bisa mencontoh tips yang satu ini nih, membuat video dengan lagu yang sering dijadikan audio di Tiktok. Pasti langsung FYP!
Biar nggak pusing nyari-nyari, ada beberapa lagu yang sering dipakai pengguna Tiktok dan suka muncul di FYP akhir-akhir ini:
- Menari – Maliq D’Essentials
- Miss Independent – NeYo
- Summertime – NIKI
- Reckless – Madison Beer
- The Story of Us – Taylor Swift
- You Are Enough – Sleeping At Last
- Like I Can – Sam Smith
- Kelingan Mantan – NDX
- Di Dunia Ini Tenang Aja – Ucil Funky
- Pesan Terakhir – Lyodra
- Dinda – Masdo
2. Buat konten yang lagi tren
Cara kedua agar video kamu masuk ke FYP yakni dengan mengikuti tren. Banyak challenge yang dapat kamu ikuti di Tiktok. Seperti joget DJ Lalala yang mengharuskan kamu dan beberapa orang lainnya menggerakan tangan, bahu, dan kepala sesuai irama lagu. Ada juga tren No Roots yang sering dibuat para pelaku UMKM untuk memperkenalkan pegawai dan produk mereka. Telusuri #trendalert di fitur Discover supaya kamu mengetahui seperti apa konten yang sedang disukai pengguna Tiktok.
3. Pelajari niche konten kamu
Seperti yang dibahas sebelumnya, Tiktok merambah ke semua kalangan tanpa memandang usia dan status sosial. Hal ini membuat aplikasi tersebut memiliki beragam video dengan tema yang berbeda. Namun, kamu perlu memperhatikan niche (target market) sebelum membuat video. Misalnya, kamu seorang ibu rumah tangga yang suka memasak dan membeli perabotan rumah. Maka, kamu bisa membuat video resep makanan, review peralatan dapur, atau vlog singkat seperti “A Day in My Life as Mom”. Konten kamu kemungkinan muncul di FYP mereka yang baru menikah dan memiliki anak.
4. Gunakan hashtag yang sesuai
Faktor lain yang bisa membuat video kamu masuk ke FYP adalah hashtag. Jangan banyak-banyak ya, pilih saja yang relevan dengan konten yang kamu publikasikan. Caranya, buka fitur Discover kemudian ketikkan hashtag tertentu. Nantinya, muncul beberapa rekomendasi hashtag dengan pencarian terbanyak.
Nah, untuk kamu yang lagi cari berita terunik dan terbaru bisa klik disini.